Search

Bawang Putih Disebut Obat 70 Penyakit, Tercantum dalam Alquran - Harianhaluan.com

KESEHATAN, HARIANHALUAN.COM - Bawang putih digunakan sehari-hari sebagai bumbu yang memperlezat masakan. Siapa sangka, bawang putih sudah diandalkan sebagai obat sejak zaman nabi.

Bumbu masak yang berupa umbi berwarna putih ini memiliki nama Latin Allium sativum.Sudah sejak 7.000 tahun lalu dikenal di Asia Tengah. Kemudian menyebar hingga ke Eropa. Selain dikenal sebagai bumbu yang memberi aroma wangi pada masakan, bawang putih memiliki kandungan yang memberi khasiat sehat pada tubuh manusia.

Belakangan ramai perbincangan soal bawang putih yang disebut-sebut bisa mengobati virus corona. Kabar ini dinyatakan hoax alias palsu, namun sejatinya bawang putih memang bisa menyembuhkan berbagai penyakit. Sejak zaman nabi pula, bawang putih disebut sebagai obat dari 70 macam penyakit.

Bumbu dapur yang punya aroma dan rasa khas ini juga masuk dalam salah satu makanan yang tercatat dalam Al-Quran. Berikut cara pandang Islam soal bawang putih dan khasiatnya bagi kesehatan.

1. Tercatat dalam Al-Quran

Bagi umat Muslim, Al-Quran adalah pedoman kehidupan. Bukan hanya panduan beribadan tapi di dalamnya tercatat berbagai hal yang wajib dijadikan panduan dalam menjalani hidup. Termasuk soal urusan makanan.

Ada beberapa makanan yang tercantum dalam Al-Quran, salah satunya bawang putih. Bumbu dapur berbentuk bulat kecil ini disebutkan dalam surah Al Baqarah ayat 61.

"Dan (ingatlah), ketika kamu berkata: Hai Musa, kami tidak bisa sabar (tahan) dengan satu macam makanan saja. Sebab itu mohonkanlah untuk kami kepada Tuhanmu, agar Dia mengeluarkan bagi kami dari apa yang ditumbuhkan bumi, yaitu sayur-mayurnya, ketimunnya, bawang putihnya, kacang adasnya, dan bawang merahnya."(Q.S Al Baqarah Ayat: 61).

2. Sempat menjadi kontroversi

Pada zaman Nabi Muhammad, sempat terjadi salah paham soal bawang putih. Kabar yang beredar mengatakan Rasulullah mengharamkan orang untuk makan bawang putih.

Padahal larangan ini hanya berlaku untuk orang yang hendak pergi ke masjid. Tujuannya adalah agar bisa beribadah dengan khusyu tanpa gangguan aroma bawang putih yang menyengat.

"Wahai sekalian manusia, aku tidaklah mengharamkan apa yang dihalalkan Allah. Akan tetapi aku hanya tidak suka bau pohon (bawang putih) itu'." (HR. Muslim).

Ali bin ABi Thalib berkata, "Rasulullah SAW melarang untuk mengonsumsi bawang putih kecuali setelah dia dimasak." (HR. Abu Dawud dan At-Tirmidzi). Bawang putih yang sudah dimasak akan berkurang aroma menyengatnya sehingga tidak mengganggu jalannya ibadah

3. Disebut sebagai obat dari 70 macam penyakit

Bawang putih sudah dikenal sebagai obat herbal yang memiliki segudang manfaat. Ali bin Abi Thalib bahkan menyebutkan kalau bawang putih adalah obat dari 70 macam penyakit.

"Makanlah bawang putih dan berobatlah (dengan menggunakan)-nya, karena sesungguhnya di dalamnya terkandung obat (peyembuh) dari tujuh puluh macam penyakit." (HR. Ad-Dailami)

Hadist ini memang tidak menyebutkan secara rinci soal deretan penyakit yang bisa disembuhkan dengan bawang putih. Namun serangkaian penelitian sudah membuktikan kalau bawang putih memang ampuh mengobati berbagai macam penyakit mulai dari yang ringan hingga berat.

4. Penggunaan bawang putih di dunia

Bawang putih sudah banyak dikonsumsi dan digunakan sejak zaman Yunani dan Romawi. Hampir seluruh masyarakat dunia mengandalkan bawang putih sebagai bumbu masakan.

Di Lebanon, bawang putih dijadikan bumbu masak sekaligus obat diet. Di Negara Asia, seperti Jepang atau China, bawang putih bisa dikonsumsi langsung tanpa dihaluskan.

Sementara di Indonesia, bawang putih acap kali diandalkan sebagai penambah cita rasa masakan. Aroma dan rasa masakan akan jauh lebih sedap jika diolah dengan tambahan bawang putih.

5. Sembuh dengan bawang putih

Pakar kesehatan ala Rasulullah, Dr. Zaidul Akbar mengatakan air rendaman bawang putih bisa dijadikan obat untuk menangkal virus. Khasiat lain bawang putih juga berlaku untuk menyembuhkan sakit tenggorokan, gangguan batuk dan masalah pada saluran pernapasan.

Untuk batuk berdahak, cobalah buat racikan bawang putih tumbuk yang dicampur dengan madu. Dahak yang mengganggu akan lebih mudah dikeluarkan dengan mengonsumsi campuran bawang putih dan madu.

Bawang putih juga bermanfaat sebagai penurun kolesterol karena bawang putih mengandung senyawa yang bersifat antikolesterol. Mengkonsumsi bawang putih secara teratur sekitar 2 sampai 3 siung setiap hari dapat membantu mencegah serangan jantung.(*)

Let's block ads! (Why?)



"obat" - Google Berita
February 02, 2020 at 06:05PM
https://ift.tt/2S8MY4t

Bawang Putih Disebut Obat 70 Penyakit, Tercantum dalam Alquran - Harianhaluan.com
"obat" - Google Berita
https://ift.tt/2ZVlmmO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bawang Putih Disebut Obat 70 Penyakit, Tercantum dalam Alquran - Harianhaluan.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.