Search

Obat Antimalaria Ampuh Sembuhkan Corona, Direktur Rumah Sakit Wuhan Tewas - detikNews

Beijing -

Para pakar China mengonfirmasi bahwa berdasarkan hasil uji klinis, obat antimalaria, Chloroquine Phosphate, memiliki efek penyembuhan tertentu pada penyakit coronavirus yang baru (Covid-19).

Hal tersebut disampaikan oleh Sun Yanrong, wakil kepala Pusat Pengembangan Bioteknologi Nasional China di bawah Kementerian Sains dan Teknologi dalam konferensi pers seperti dilansir kantor berita Xinhua, Selasa (18/2/2020).

Disebutkan Sun, para pakar "sepakat" mengusulkan agar obat tersebut dimasukkan dalam versi baru panduan pengobatan virus corona dan diterapkan dalam uji klinis yang lebih luas secepat mungkin. Sun mengatakan bahwa Chloroquine Phosphate, yang telah digunakan sebagai obat antimalaria selama lebih dari 70 tahun, dipilih dari puluhan ribu obat yang telah ada setelah melewati beberapa putaran screening.

Menurut Sun, obat tersebut telah digunakan dalam uji klinis di lebih dari 10 rumah sakit di Beijing, serta di provinsi Guangdong, China selatan dan provinsi Hunan, China tengah, dan menunjukkan khasiat yang cukup baik.

Selain berita ini, berikut berita-berita internasional yang menarik perhatian pembaca detikcom hari ini:

- Direktur Rumah Sakit di Wuhan Meninggal Akibat Virus Corona

Satu lagi dokter di kota Wuhan, China, meninggal dunia akibat virus corona. Dokter bernama Liu Zhiming ini juga menjabat direktur salah satu rumah sakit di kota Wuhan.

Seperti dilansir CNN dan Reuters, Selasa (18/2/2020), kabar meninggalnya dokter Liu disampaikan oleh media nasional China Global Television Network (CGTN) dan televisi nasional China, CCTV, serta media nasional China lainnya, Global Times.

Disebutkan CCTV bahwa pihaknya mendapat informasi dari tim medis Peking Union Medical College Hospital yang dikirimkan ke Wuhan. Upaya medis yang dilakukan terhadap dokter Liu gagal dan nyawanya tidak terselamatkan.

Dokter Liu dilaporkan meninggal dunia akibat pneumonia yang disebabkan oleh virus corona pada Selasa (18/2) pagi, sekitar 10.30 waktu setempat.

Disebutkan juga bahwa dokter Liu menjabat sebagai Direktur Rumah Sakit Wuchang Wuhan di Provinsi Hubei, yang menjadi pusat wabah virus corona. Semasa hidup, dokter Liu dikenal sebagai seorang dokter bedah saraf.

- Pakar China: Obat Antimalaria Efektif Untuk Infeksi Virus Corona

Para pakar China mengonfirmasi bahwa berdasarkan hasil uji klinis, obat antimalaria, Chloroquine Phosphate, memiliki efek penyembuhan tertentu pada penyakit coronavirus yang baru (Covid-19).

Hal tersebut disampaikan oleh Sun Yanrong, wakil kepala Pusat Pengembangan Bioteknologi Nasional China di bawah Kementerian Sains dan Teknologi dalam konferensi pers seperti dilansir kantor berita Xinhua, Selasa (18/2/2020).

Disebutkan Sun, para pakar "sepakat" mengusulkan agar obat tersebut dimasukkan dalam versi baru panduan pengobatan virus corona dan diterapkan dalam uji klinis yang lebih luas secepat mungkin. Sun mengatakan bahwa Chloroquine Phosphate, yang telah digunakan sebagai obat antimalaria selama lebih dari 70 tahun, dipilih dari puluhan ribu obat yang telah ada setelah melewati beberapa putaran skrining.

Menurut Sun, obat tersebut telah digunakan dalam uji klinis di lebih dari 10 rumah sakit di Beijing, serta di provinsi Guangdong, China selatan dan provinsi Hunan, China tengah, dan menunjukkan khasiat yang cukup baik.

- Lebih dari 12 Ribu Pasien Virus Corona Telah Sembuh di China


Otoritas China mengumumkan jumlah pasien virus corona yang dinyatakan sembuh terus bertambah dan kini melampaui angka 12 ribu orang.

Seperti dilansir kantor berita China, Xinhua News Agency, Selasa (18/2/2020), Komisi Kesehatan Nasional China (NHC) dalam laporan harian terbaru melaporkan 1.701 orang dipulangkan dari rumah sakit di wilayah China daratan sepanjang Senin (17/2) waktu setempat.

Let's block ads! (Why?)



"obat" - Google Berita
February 18, 2020 at 05:48PM
https://ift.tt/39Mh3xP

Obat Antimalaria Ampuh Sembuhkan Corona, Direktur Rumah Sakit Wuhan Tewas - detikNews
"obat" - Google Berita
https://ift.tt/2ZVlmmO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Obat Antimalaria Ampuh Sembuhkan Corona, Direktur Rumah Sakit Wuhan Tewas - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.