Search

Pemerintah Indonesia Menguji Pilkina untuk Obat Corona COVID-19 - tirto.id

Hingga kini untuk terapi pengobatan COVID-19, pemerintah menggunakan: Avigan, Chloroquine Phosphate, Kina, dan Myscheme Stem Cell.

tirto.id - Pemerintah Indonesia mengakui, dibutuhkan waktu minimal satu tahun untuk membuat vaksin Virus Corona COVID-19. Kecuali, jika ada vaksin yang sudah dikembangkan di luar negeri untuk diproduksi di Indonesia.

Namun hingga kini, pemerintah tengah menguji Pilkina untuk obat COVID-19. Hal itu diungkapkan, Menteri Riset dan Teknologi dan Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (Menristek BRIN) Bambang Brodjonegoro.

"Salah satu yang sedang diuji untuk obat COVID-19 adalah Pilkina. Karena Pilkina ini punya kesamaan dengan yang sudah diberitakan media, Klorokuin," kata Bambang di BNPB, Jakarta, Selasa (7/4/2020).

"Mudah-mudahan dengan pengujian ini, ada sesuatu yang berkontribusi pada pengobatan COVID-19," imbuhnya.

Sesuai presentasi Bambang, hingga kini untuk terapi pengobatan, pemerintah menggunakan: Avigan, Chloroquine Phosphate, Kina, dan Myscheme Stem Cell.

Selain itu, pemerintah juga menggalakkan pencegahan COVID-19 dengan suplemen. Ini dibuat dari berbagai tanaman obat: Empon-empon, jambu biji, hingga kulit jeruk.

"Suplemen untuk menjaga imunitas dari tubuh," tuturnya.

Baca juga:

Let's block ads! (Why?)



"obat" - Google Berita
April 07, 2020 at 02:03PM
https://ift.tt/2XihNI2

Pemerintah Indonesia Menguji Pilkina untuk Obat Corona COVID-19 - tirto.id
"obat" - Google Berita
https://ift.tt/2ZVlmmO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pemerintah Indonesia Menguji Pilkina untuk Obat Corona COVID-19 - tirto.id"

Post a Comment

Powered by Blogger.