Search

Tetap Buka saat PSBB, Apotek jadi Tumpuan Masyarakat dapat Obat - detikNews

Jakarta -

Beberapa bidang usaha masih diizinkan beroperasi selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), salah satunya apotek. Para pelaku usaha apotek tetap melayani pembelian obat-obatan dan kebutuhan medis masyarakat.

Ranto Sanjoko, salah satu pemilik apotek menuturkan, ia tetap membuka tokonya agar bisa dapat pemasukan untuk membayar karyawan, serta membantu masyarakat yang membutuhkan obat-obatan. Ia senang bisa ikut membantu dalam situasi darurat pandemi COVID-19.

"Saya yakin sebaik-baiknya manusia, adalah kita harus bermanfaat bagi satu sama lain. Ini alasan saya kenapa ingin punya usaha sendiri, agar bisa saling bantu. Rejeki itu berputar, saat kita membantu, kita pun terbantu," kata Ratno dikutip dalam Instagram resmi Grab Indonesia, Jumat (17/4/2020).

Agar dapat memudahkan konsumen mendapatkan obat-obatan dan kebutuhan medis tanpa harus keluar rumah, ia mengandalkan layanan GrabExpress buat mengirim pesanan konsumen. Ratno terang-terangan mengatakan, kerja sama dengan Grab Express berpengaruh terhadap pemasukan usahanya.

"Karena itu kita ubah cara bertransaksinya, dan pakai GrabExpress buat antar obat ke pelanggan. Sejak pelanggan tau obat bisa diantar, mereka jadi bisa melakukan pembelian. Apotek ini dapat pemasukan, dan saya bisa bayar karyawan," beber Ratno.

Fitur "Nalangin" di GrabExpress, kata dia, memungkinkan pembeli melakukan pembayaran Cash on Delivery. Dengan adanya fitur itu, mitra pengemudi Grab Express bisa membayar pesanan ke merchant, selanjutnya pelanggan membayar saat barang sudah sampai di lokasi pengiriman.

"Untung GrabExpress punya fitur Nalangin, yang membuat abang GrabExpress tetap bisa bayar obatan-obatannya terlebih dahulu dan pelanggan saya bayar pas barang sudah di tangan, walau pembelian obatnya cukup mahal. Mereka dapat penghasilan, saya juga terbantu penjualan," jelas Ratno.

Ia juga mengapresiasi para mitra pengemudi GrabExpress yang tetap bekerja dan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan.

"Saya terima kasih sama abang GrabExpress nggak kenal lelah bolak balik antarkan obat, dan membuat apotek tetap buka," ujarnya.

(prf/ega)

Let's block ads! (Why?)



"obat" - Google Berita
April 17, 2020 at 01:56PM
https://ift.tt/2Ken0Zy

Tetap Buka saat PSBB, Apotek jadi Tumpuan Masyarakat dapat Obat - detikNews
"obat" - Google Berita
https://ift.tt/2ZVlmmO
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tetap Buka saat PSBB, Apotek jadi Tumpuan Masyarakat dapat Obat - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.